Lestarikan Seni Tradisional, Event Great Bukittinggi Dalam Seni Diapresiasi Tokoh Masyarakat Bukittinggi

    Lestarikan Seni Tradisional, Event Great Bukittinggi Dalam Seni Diapresiasi Tokoh Masyarakat Bukittinggi

    Bukittinggi - Saluang bagurau yang digelar Art Bukittinggi Community di Balairung Rumah Dinas Wali Kota Bukittinggi, Belakang Balok, malam ini, Sabtu 23 Oktober 2021 dihadiri para Ninik Mamak (Penghulu Adat) dan tokoh masyarakat.

    Pantauan media ini, pagelaran musik tradisional Minangkabau bertema Great Bukittinggi dalam Seni tersebut dihadiri pula para pecandu atau pecinta saluang klasik dari luar kota seperti Payakumbuh dan Agam.

    Lagu-lagu kisah kehidupan masyarakat Minangkabau didendangkan tiga wanita mengiringi musik yang dikeluarkan dari sepotong bambu (saluang).  Tiupan  saluang itu terdengar mendayu-dayu memecah ruangan mewah Balairung Rumah Dinas orang nomor 1 di kota itu.

    Para hadirin pun tanpa dibatasi, diperbolehkan request lagu yang mereka inginkan.

    T. Datuak Laweh selaku karajo nan bapokok, silang nan bapangka merasa bangga atas terselenggaranya acara saluang bagurau tersebut.

    "Kami sebagai tokoh masyarakat yang hadir senang dan bangga dilaksanakan nya musik kesenian asli Minangkabau ini. Hendaknya kesenian tradisional ini diadakan secara berkala agar kesenian daerah semakin terjaga kelestariannya, " kata Datuak Laweh.

    Mantan calon Wali Kota Bukittinggi 2020 - 2025 berharap, Pemerintah Kota Bukittinggi, terus mendorong dan mengayomi kesenian daerah yang ada di kota sejarah dan wisata itu.

    "Benar, kita harapkan Pemko terus mendorong pagelaran setiap kesenian tradisional yang ada dalam Kota Bukittinggi. Termasuk kesenian daerah lain melalui paguyuban-paguyuban, " ujar dia. 

    Hingga berita ini dikirim ke redaksi pagelaran Great Bukittinggi dalam Seni masih berlangsung. (aef/riyan)

    Riyan Permana Putra

    Riyan Permana Putra

    Artikel Sebelumnya

    Gubernur Sumbar dan Wawako Bukittinggi Apresiasi...

    Artikel Berikutnya

    Pedagang Pasar Bawah Bukittinggi Ucapkan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Bakamla RI Berhasil Bantu MV Lena Alami Kerusakan Kemudi di Laut Natuna Utara
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu

    Ikuti Kami